Wajah Baru Halte Bundaran HI, Ramai Jadi Spot Foto Masyarakat!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Setelah mengalami revitalisasi, kini halte Transjakarta Bundaran HI mulai lakukan uji coba naik turun penumpang. Namun ternyata, pengunjung halte tersebut sekarang didominasi oleh mereka yang hendak berswafoto di Anjungan halte tersebut.

Spot favorit anjungan atau sky deck yang berda di lantai dua halte ini ramai dikunjungi warga. Bahkan banyak warga rela mengantre untuk dapat berfoto dengan latar belakang Tugu Selamat Datang. Untuk uji coba naik turun penumpang sendiri mulai diterapkan sejak Kamis, 6 Oktober 2022.

Beberapa pengunjung mengaku dirinya kerap khawatir akan proses revitalisasi yang masih berlangsung. Mereka mengaku merasa takut jika ada bangunan yang belum sepenuhnya kokoh saat berkunjung atau saat sesi swafoto. (Zerena Rahayu)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini