Tagar Mahasiswa Bergerak Trending di Twitter, Pastikan Unjuk Rasa 11 April Lebih Besar

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Rangkaian unjuk rasa mahasiswa dimulai lebih dulu di beberawa kota dan yang besarnya bakal dilakukan pada 11 April 2022 mendatang. Sejumlah wilayah pun telah melakukan aksi unjuk rasa pada Jumat 8 April 2022 seperti di Tasikmalaya, Palembang, Bandung. Bogor dan sejumlah daerah lainnya di Indonesia.

#mahasiswabergerak jadi tranding topik di media sosial Twitter pada Sabtu 9 April 2022.

Banyak warga maya mendukung aksi mahasiswa ini karena menuntut Presiden Jokowi tak mencalonkan lagi tiga periode. Tak hanya itu, dalam orasinya mahasiswa meminta pemerintah mencabut sejumlah kenaikan yang mencekik leher.

Warganet pun langsung memberi dukungan. Hingga berita ini diturunkan, tagar #MahasiswaBergerak sudah teren di angka 19.5 K. 

Sebelumnya, ratusan mahasiswa se-Bogor Raya melakukan unjuk rasa dengan melakukan long march dari Tugu Kujang arah ke Istana Bogor.
Barikade petugas kepolisian menghalau peserta aksi untuk tidak melewati pintu tiga Istana Bogor.

Aksi unjuk rasa ini dilakukan untuk menyampaikan aspirasi mereka kepada Presiden Jokowi terkait berbagai persoalan krusial di Tanah Air saat ini.

Koordinator BEM Se Bogor Rizki Nuria Sury Altar mengatakan para mahasiswa turun ke jalan untuk mengungkapkan keresahan yang saat ini dialami masyarakat akibat berbagai kebijakan pemerintah yang salah arah.

“Sebagai kaum terpelajar, kami berkewajiban meluruskan berbagai persoalan yang dianggap menyimpang oleh pemerintah,” kata Rizky di depan Istana Bogor, Jumat 8 April 2022.

Dia menambahkan dalam iklim demokrasi, rakyat adalah pemegang kekuasaan tertinggi.

“Ditengah banyaknya wacana yang tidak berpihak kepada rakyat kecil, maka mahasiswa kembali turun ke jalan untuk memperjuangkan kepentingan rakyat,” ujarnya.

Kebijakan yang saat ini dinilai para mahasiswa tidak berpihak ke rakyat antara lain, mahalnya harga minyak goreng dan kenaikan bahan bakar minyak (BBM) non subsidi yang berimbas pada langkanya BBM bersubsidi di daerah-daerah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

MK Hapus Presidential Threshold 20%, DEMA UIN Sunan Kalijaga: Hak Politik dan Kedaulatan Rakyat Telah Kembali

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta merespon langkah Mahkamah Konstitusi yang telah mengabulkan gugatan yang diajukan oleh Enika Maya Oktavia, Enika Maya Oktavia, Faisal Nasirul Haq, dan Tsalis Khoriul Fatna. Mereka seluruhnya adalah mahasiswa sekaligus anggota Komunitas Pemerhati Konstitusi (KPK) Fakultas Syariah dan Hukum, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
- Advertisement -

Baca berita yang ini