Sehari Bekerja, Mendag Zulhas Minta Pengusaha Besar Minyak Goreng Berjiwa Pancasila

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sehari dilantik menjadi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) langsung minta pengusaha besar minyak goreng berjiwa Pancasila sehingga tidak hanya mengejar untung besar tetapi juga memperhatikan asas keadilan.

Pernyataan itu dia keluarkan saat usai melakukan inspeksi mendadak harga sembako di Pasar Cibubur, Jakarta Timur, Kamis 16 Juni 2022.

Dia mengetahui para pengusaha minyak goreng itu sudah mendapat untung banyak selama ini, sehingga mereka harus mendengarkan suara rakyat.

“Mesti ada asas keadilan, kita kan pancasila, tidak hanya semata-mata mengejar untung sebesar besarnya,” ujar lelaki dengan panggilan Zulhas itu.

Zulhas berjanji menindak tegas pengusaha yang masih suka mempermainkan harga minyak goreng.

Dia mengaku akan sekuat tenaga agar minyak curah yang harganya disubsidi pemerintah harus benar-benar sampai di masyarakat.

Sementara tentang rencana penghapusan minyak goreng curah, Zulhas mengharapkan ada cara yang lebih baik.

Menurut keluhan pedagang yang disampaikan kepadanya, distribusi minyak goreng curah memang lebih efisien dengan kemasan yang murah seharga Rp500 setiap kilogramnya.

Namun, penambahan biaya kemasan itu akan memperkecil keuntungan yang didapat para pedagang sehingga Zulhas berjanji memikirkannya di Kementerian Perdagangan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Webinar Inspiratif Universitas Alma Ata: Peluang dan Tantangan Karir di Dunia UI/UX di Era Digital

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menghadapi era digital, Universitas Alma Ata berkomitmen mendorong mahasiswanya untuk membangun karir di dunia UI/UX dengan menggelar webinar bertajuk “Membangun Karir di Dunia Desain UI/UX: Peluang dan Tantangan di Era Digital” pada Sabtu (21/12/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini