MATA INDONESIA, MANCHETSER – Uang berlimpah yang dimiliki Cristiano Ronaldo tak berguna saat Inggris sedang mengalami krisis bensin. Mobil mewahnya nggak bisa isi bensin.
Mobil Bentley milik Ronaldo tampa berada di salah satu pom bensin Manchester. Sopirnya harus mengantre sama seperti pembeli lainnya.
Tak hanya Bentley, ada juga mobil Range Rover yang dikendarai pengawal pribadi Ronaldo. Dua mobil itu datang sekitar pukul 14.20 waktu setempat dengan harapan bisa mengisi bensin yang suplainya terbatas.
Menunggu selama enam jam 40 menit, Ronaldo dan pengawalnya memilih meninggalkan lokasi karena truk pengantar bensin tak kunjung datang.
“Dengan uang banyak yang dimiliki Ronaldo, dia tetap senasib dengan kami. Pengawal pribadinya menunggu berjam-jam berharap truk pembawa bensin datang, tapi kenyataannya tidak,” ujar seorang saksi mata, dikutip dari The Sun, Kamis 30 September 2021.
“Tampak dua orang pria menunggu sambil di kondisi hujan. Mungkin Ronaldo sedang ada di rumah seperti pesepakbola lainnya,” katanya.
Meski truk pembawa bensin datang, pembelian dibatasi hanya 30 Poundsterling. Hal ini dilakukan untuk mengurangi aksi panic buying dimana saat ini Inggris sedang krisis bensin.