KKB Berulah Lagi! Kali Ini Bus Karyawan PT Freeport Ditembaki

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali berulah di wilayah Papua. Kali ini, mereka menembaki dua bus yang mengangkut karyawan PT Freeport Indonesia, Senin 13 januari 2020, pukul 08.40 WIT.

“Diduga (dilakukan) KKB kopi pimpinan JB,” ujar Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw.

Sementara itu, Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Ahmad Musthofa Kamal menuturkan penembakan itu terjadi di area mile point 53-54. Kejadian itu bermula saat dua bus karyawan PT Freeport berangkat dari arah Tembagapura menuju Timika pada pukul 07.00 WIT.

“Pukul 08.40 WIT, di area MP 53, tiba-tiba terdengar suara letusan sebanyak lima kali dan mengenai dua bus bagian belakang dalam konvoi tersebut (nomor Lambung bus 487 dan 419),” katanya.

Saat kejadian, Kamal mengatakan para penembak tersebut diperkirakan berada di posisi ketinggian dan langsung melarikan diri ke arah sungai. Usai kejadian, disampaikan Kamal, Kapolda Papua dan Kapolres Mimika langsung melakukan pengecekan di lokasi kejadian.

Kamal menyebut tak ada korban dalam insiden tersebut. Namun, bus karyawan PT Freeport mengalami kerusakan berupa pecah kaca dan bekas tembakan.

Saat ini, kata Kamal, polisi tengah melakukan olah TKP dan mengejar KKB. Selain itu, juga berkoordinasi dengan PT Freeport terkait pelaksanaan pengamanan di area tambang.

“Tim gabungan TNl-Polri masih melakukan pengejaran terhadap para pelaku yang diduga setelah melakukan penembakan melarikan diri ke dalam hutan,” katanya.

Berita Terbaru

BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Peringatan Hari Buruh Internasional

Mata Indonesia, Yogyakarta - BEM Nusantara DIY melakukan aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Titik Nol Yogyakarta pada Rabu, 1 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini