Dahsyat! Leani Ratri Sumbang Dua Emas dan Satu Perak di Paralimpiade 2020

Baca Juga

MATA INDONESIA, TOKYO – Nama Leani Ratri Oktila mencuri perhatian di Paralimpiade 2020. Dia menyumbang dua medali emas dan satu peak untuk Indonesia.

Leani menyumbang dua emas dan satu perak di cabang bulutangkis. Dia tampil di ganda putri, ganda campuran, dan tunggal putri. Dari tiga nomor itu, Leani menyumbang medali.

Medali emas pertama diraih di ganda putri. Berpasangan dengan Khalimatus Sadiyah, mereka menundukkan pasangan asal Cina, Cheng He Fang/Ma Hui Hui.

Medali emas kedua disumbangkannya di nomor ganda campuran. Berpasangan dengan Hary Susanto, mereka mengalahkan pasangan asal Prancis, Lucas Mazur/Faustine Noel.

Sementara itu, medali perak diraih Leani saat tampil di tunggal putri. Di partai puncak, dia harus mengakui keunggulan atlet asal Cina, Cheng He Fang.

Torehan tiga medali menjadikan Leani sebagai atlet Indonesia dengan medali terbanyak di sejarah Paralimpiade.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Media Sosial sebagai Alat Propaganda: Tantangan Etika dalam Pengelolaan oleh Pemerintah

Mata Indonesia, Jakarta - Di era digital, media sosial telah menjadi saluran utama komunikasi massa yang memfasilitasi pertukaran informasi dengan cepat. Dalam kerangka teori komunikasi, media sosial dapat dilihat sebagai platform interaksi yang bersifat dialogis (two-way communication) dan memungkinkan model komunikasi transaksional, di mana audiens tidak hanya menjadi penerima pesan tetapi juga pengirim (prosumer). Namun, sifat interaktif ini menghadirkan tantangan, terutama ketika pemerintah menggunakan media sosial sebagai alat propaganda.
- Advertisement -

Baca berita yang ini