9 Pemain Persib Positif Covid-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, BANDUNG – Persib mengumumkan sembilan pemainnya dinyatakan positif Covid-19. Maung Bandung berkoordinasi dengan PT LIB dan Satgas Covid-19.

Di laman resminya, Persib menegaskan selalu mengedepankan aspek kesehatan dan keselamatan di masa pandemi ini dengan selalu mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan dalam upaya pencegahan penularan Covid-19.

Salah satunya dengan secara berkala melakukan tes Covid-19 kepada semua pemain dan staff sebelum berlatih maupun bertanding guna menjaga agar setiap kegiatan berjalan dengan kondusif dan aman.

Tapi, kasus positif Covid-19 tetap menghampiri skuat Maung Bandung berdasarkan hasil tes berkala yang dilakukan.

“Mengacu pada hasil pemeriksaan PCR berkala yang dilakukan Persib baru-baru ini, terdapat sembilan pemain yang dinyatakan positif Covid-19,” bunyi pernyataan resmi klub.

“Saat ini para pemain Persib yang terpapar COVID-19 sedang menjalankan karantina dan dalam keadaan sehat tanpa menunjukkan gejala.”

Persib akan terus berkoordinasi dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan satgas Covid-19 dalam upaya memutus penyebaran Covid-19 guna menciptakan iklim kompetisi sepakbola Indonesia yang lebih kondusif di masa pandemi ini.

“Sebagai peserta kompetisi, Persib tetap beritikad baik untuk menjalani pertandingan yang telah terjadwalkan dan memperjuangkan kemenangan dengan pemain yang ada,” tutup pernyataan klub.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini