Yoo Jae Suk Bongkar Cara Tangani Pertengkaran dengan Istrinya di Acara ‘Running Man’

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Yoo Jae Suk adalah salah satu seleb yang bisa dijadikan pantutan. Banyak seleb lainnya yang menghormatinya dan bahkan namanya bebas dari skandal.

Selain itu, pria yang dikenal sebagai MC Nasional itu pub dikenal sebagai suami yang penuh kasih. Meski begitu, Yoo Jae Suk tak menampik bahwa ia pernah bertengkar dengan istrinya.

Pada siaran ‘Running Man’ yang akan tayang pada 23 Mei 2021, ia  mengungkapkan bagaimana dia menangani pertengkaran dengan istrinya.

Saat syuting, Penyanyi Sung Si Kyung dan Komedian Lee Yong Jin tampil sebagai tamu dan bersama dengan para member utama, berpartisipasi dalam konsultasi hubungan berdasarkan situasi kehidupan nyata.  Di sini, Yoo Jae Suk mengungkapkan nilai-nilainya tentang ‘berkencan’ sebagai lawan dari ‘pernikahan’.

Ketika Sung Si Kyung bertanya pada Yoo Jae Suk, “Apakah kamu juga bertengkar? Sepertinya kamu tidak akan bertengkar”, Yoo Jae Suk menjawab, “Kami memang bertengkar” dan mengungkapkan seperti apa biasanya argumennya.

Dia melanjutkan, “Ketika kamu menikah, kamu akhirnya memperebutkan hal-hal terkecil. Misalnya, saya membuka jendela di rumah karena saya kepanasan, tetapi istri saya mengatakan kepada saya bahwa dia kedinginan”.

Ketika single, anggota yang belum menikah bertanya, “Bagaimana argumenmu berakhir?”

Yoo Jae Suk mengungkapkan rahasia yang benar-benar membalikkan suasana syuting dengan tawa.  Dia kemudian menambahkan, “Pemilik rumah saya adalah Na Kyung Eun (nama istrinya)”.

Sekali lagi, ia menunjukkan hati yang penuh kasih kepada istrinya. Episode ‘Running Man’ ini akan tayang pada tanggal 23 Mei pukul 5 sore KST (3 sore WIB).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kondusifitas Kamtibmas Pilkada Papua 2024 Terjamin, Aparat Keamanan Mantapkan Kesiapan

PAPUA — Kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Papua 2024 terjamin, seluruh jajaran...
- Advertisement -

Baca berita yang ini