Weekend Telah Tiba! Kuy Nonton 4 Rekomendasi Film Ini

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sudah seminggu lebih Januari 2020 terlewati. Semangat untuk mencapai target resolusi masih segar.

Eits, tapi jangan terlalu tegang ya… Jangan lupa refresing… Jangan sia-siakan akhir pekan yang singkat ini karena selalu ada film-film baru yang rilis.

Berikut film pilihan akhir pekan minggu ini:

1. Underwater

Sekelompok peneliti meneliti potensi bawah laut yang mengharuskan mereka turun ke laut dengan jarak yang dalam. Namun, ditengah-tengah penelitian gempa bumi dahsyat menghancurkan fasilitas penelitian mereka.

Dengan perlengkapan terbatas, sekelompok peneliti itu menelusuri dasar laut untuk bertahan hidup. Namun, dalam perjalanan tersebut mereka justru menemukan misteri yang mengancam nyawa mereka.

2. Bombshell

Pertengahan 2016 lalu, dunia industri hiburan dikejutkan ketika Roger Alies, pemimpin Fox News Channel dilaporkan telah melecehkan sekitar 20 perempuan. Diberitakan pula bahwa Alies telah melakukan hal tersebut sejak tahun 60an.

Diambil dari kasus tersebut, sutradara Jay Roach memproduksi Bombshell. Film ini akan menyoroti perilaku tidak mengenakan Roger Alies pada jurnalis-jurnalis perempuan dan membeberkan atmosfir tidak sehat ketika Roger memimpin Fox News Channel.

3. Abracadabra

Reza Rahardian kembali unjuk gigi dengan film terbarunya. Kali ini ia akan berperan sebagai Lukman, seorang grandmaster sulap yang sudah tidak percaya pada keajaiban. Ia bahkan berencana mengagalkan pertunjukan terakhirnya sebagai ucapan pamit dari dunia sulap.

Akan tetapi, Lukman justru dihadapkan dengan keajaiban ketika seorang anak laki-laki menghilang dari aksi sulapnya. Karena tidak tahu cara mengembalikan anak itu, Lukman jadi buronan Kepala Polisi.

4. Titus – Mystery of the Enygma

Titus – Mystery of the Enygma merupakan film animasi karya anak bangsa. Film ini akan berkisah tentang petualangan Titus, seorang detektif cilik. Dalam memecahkan misteri ia ditemani oleh kelinci pesulap, Bobit dan kadal cantik, Fyra.

Titus memiliki musuh bebuyutan, yakni seekor kucing bernama Bulpan. Meniti karir sebagai seorang pencopet, kini Bulpan telah menjadi penjahat yang pintar. Titus dan kawan-kawan pun berusaha menghentikan segala rencana licik Bulpan.

(Olivia)

Berita Terbaru

Tumbuhkan Cinta Tanah Air, Semangat Satu Darah Indonesia Dinilai Penting

Mata Indonesia, Yogyakarta - Puluhan warga DIY berkumpul di Waduk Sermo untuk menyuarakan cinta tanah air. Acara ini dibuat untuk seluruh anak rantau yang berada di DIY agar lebih cinta akan keberagaman yang ada di NKRI.
- Advertisement -

Baca berita yang ini