Ucapkan Selamat untuk Hyun Bin dan Yejin, Kedutaan Swiss di Korea Siap Endorse Venue Pernikahan

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Baru-baru ini Hyun Bin dan Son Yejin mengumumkan jadwal pernikahannya yang akan datang. Tak ingin ketinggalan, Kedutaan Besar Swiss juga memberikan ucapan selamat untuk kedua bintang tersebut.

Melansir dari News1, Kedutaan Besar Swiss di Korea mengirimkan pesan ucapan selamat atas kabar pernikahan Son Yejin dan Hyun Bin. Ucapan itu diunggah melalui Facebook resmi Kedutaan Besar Swiss di Korea pada 11 Februari 2022.

Postingan Kedutaan Besar Swiss di Korea yang mengucapkan selamat untuk Hyun Bin dan Son Yejin. (Foto: News1)

“Selamat atas pengumuman pernikahan aktor Son Yejin dan Hyun Bin,” tulisnya.

Tentu ini mencuri perhatian publik karena hal tersebut sangat tak lazim. Tak hanya ucapan saja, pasalnya Kedutaan Besar Swiss juga menawarkan sebuah tempat pernikahan di Swiss dengan menyertai tautan ke situs Badan Pariwisata Swiss.

“Jika kalian mencari tempat pernikahan,” lanjutnya.

Sebelumnya diketahui bahwa kedua pasangan sejoli ini pernah mampir ke Swiss untuk melakukan syuting drama mereka yang berjudul ‘Crash Landing On You’. Sebagian besar drama ini mengambil lokasi syuting di Pegunungan Alpen Swiss.

Dalam dramanya, tempat itu merupakan pertemuan pertama kalinya kedua karakter utama setelah berpisah pada episode terakhir.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Memperkokoh Kerukunan Menyambut Momentum Nataru 2024/2025

Jakarta - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, berbagai elemen masyarakat diimbau untuk memperkuat kerukunan dan menjaga...
- Advertisement -

Baca berita yang ini