MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Baru-baru ini Channing Tatum mengungkapkan bahwa ia ada trauma dengan Marvel Studios. Rasa trauma itu muncul karena kekecewaannya dengan Marvel yang tak melanjutkan proyek film ‘Gambit’ yang akan diperankan olehnya.
Mengutip dari Variety, Tatum bercerita awalnya film ‘Gambit’ ini sudah jadi bahan perbincangan sejak 2014 karena keikutsertaannya dalam proyek film tersebut.
Tadinya film itu diproduseri oleh dirinya dan Reid Carolin. Ia juga akan berperan sebagai karakter Remy LeBeau alias Gambit yang merupakan salah satu mutan yang ada di ‘X-Men’.
Sayangnya, selama bertahun-tahun proyek tersebut tak berkembang dan akhirnya dibatalkan. Setelah Disney mengambil alih semua haknya atas karakter-karakter ‘X-Men’ dan ‘Fantastic Four’ pada 2019.
Sejak itu, Tatum mengaku jadi trauma saat melihat film-film Marvel, khususnya film-film Marvel Cinematic Universe (MCU) yang begitu sukses.
“Begitu (film) Gambit pergi (batal), aku sangat trauma,” kata Tatum.
Ia juga mengatakan bahwa ia tak bisa melihat film Marvel apa pun karena rasa traumanya tersebut. Tatum merasa kecewa pada Marvel karena karakter Gambit begitu bermakna baginya.
“Aku mematikan Marvel di kepalaku. Sejak saat itu aku tak bisa melihat film Marvel apa pun. Aku menyukai karakter itu (Gambit). Itu terlalu menyedihkan, rasanya seperti kehilangan teman. Karena aku sangat siap untuk memerankannya,” ungkapnya.
Akan tetapi, Channing Tatum masih sangat berharap ia bisa memerankan karakter Gambit di masa mendatang. Jika suatu saat nanti Marvel Studios tertarik memunculkan karakter Gambit di MCU.