Selamat! Post Malone Resmi Tunangan dan Sambut Anak Pertamanya

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Kabar gembira dari penyanyi asal AS, Post Malone. Ia baru saja mengonfirmasi bahwa dirinya sudah resmi bertunangan dengan pasangan lamanya.

Selain itu juga ia baru saja menyambut putri pertamanya. Hal ini ia konfirmasi melalui sebuah wawancara radio di Howard Stern.

Saat itu ia ditanya terkait kelahiran putrinya. Malone pun mengonfirmasi berita itu dan ia mengatakan siapa pun yang dekat dengannya membuat ‘keputusan sendiri’ soal pengumuman apa pun.

Melansir dari TMZ, sampai saat ini Malone masih enggan untuk membocorkan siapa tunangannya itu. Namun netizen berspekulasi bahwa tunangannya bukanlah dari kalangan selebritis.

Sementara itu, Post Malone baru saja merilis album barunya yang berjudul ‘Twelve Carat Toothache’. Selain itu juga ia baru mengumumkan jadwal tur barunya yang akan datang untuk wilayah AS.

Selamat untuk Malone dan pasangan!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Mobil Edukasi #JudiPastiRugi Keliling 30 Kota, Pemerintah Konsisten Perangi Judi Daring dengan Literasi Digital

Mata Indonesia, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menggandeng GoTo dalam peluncuran kampanye nasional #JudiPastiRugi dengan menghadirkan mobil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini