MATA INDONESIA, JAKARTA – Setelah lama menghabiskan waktu dalam penjara, Angelina Sondakh akhirnya bisa merayakan Idulfitri bersama putranya, Keanu Massaid.
Perayaan Idulfitri bersama Keanu diunggah Angelina di Instagram pribadinya. Dia memposting sang putra sedang melakukan tradisi sungkeman.
“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawwal 1443 Hijriah. Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin ya,” tulis Angelina dalam kolom caption.
Di bagian Instagram Story, Angelina mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri 1443 H bagi semua yang merayakannya.
“Assalamualaikum, ya Allah minal aidin wal faidzin semuanya. Selama berkumpul dengan keluarga. Mohon maaf lahir batin,” katanya.
“Habis nganterin Keanu salat Ied. Sekarang Keanu-nya lagi bobo karena aku belum salat lagi halangan. Jadi aku sekarang sedang siap-siap buat kumpul keluarga juga. Mohon maaf lahir batin semuanya. Happy holiday,” ujarnya.