Mantul! Batik Rancangan Ridwan Kamil Dipakai Leeteuk dan Yesung Super Junior

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, ternyata, tidak hanya jago mendesain sebuah bangunan, tapi pandai juga menuangkan inspirasinya dalam kain batik.

Hal itu dibuktikan dengan hebohnya cuitan netizen di sosial media karena desain rancangan orang nomor satu di Jawa Barat ini dikenakan langsung oleh dua bintang K-Pop terkenal, dua personel boy group papan atas, Leeteuk dan Yesung dari Super Junior.

Yesung Super Junior itu sebelumnya memamerkan fotonya memakai batik yang disebutnya sebagai rancangan Ridwan Kamil dan berterima kasih lewat cuitannya di Twitter, Senin 24 Mei 2021.

Ridwan Kamil kemudian merespons dengan ucapan terima kasih kepada dua personel Super Junior yang telah memakai batik desainnya di akun Instagram.

“Thank you KPop stars @xxteukxx and @yesung1106 of @superjunior for wearing west java batik @batikkomar that i designed,” kata Ridwan Kamil.

Kocaknya, gubernur yang akrab disapa Kang Emil ini juga berterima kasih dalam bahasa Korea Selatan. Ridwan Kamil menyebut dirinya sebagai hyung, yang artinya abang atau kakak laki-laki.

You are now officially ready for “pergi kondangan” or “ikut pilkada” in Indonesia. Khamsahamnida from your Hyung,” tulis Ridwan Kamil.

Selain itu, Ridwan Kamil mengatakan, kedua penyanyi K-Pop itu tampak melokal dengan balutan kemeja batik. Yang juga sangat penting, dia pun mengajak masyarakat bersemangat menjadikan batik Indonesia mendunia dan menggunakannya untuk diplomasi budaya.

“Buat gadis2 Indonesia, dengan ini mereka terlihat lebih melokal dan tentunya lebih terjangkau. Mari semangat jadikan batik indonesia mendunia. Saya menggunakannya untuk diplomasi budaya,” tulis Ridwan Kamil.

Sebelumnya netizen dihebohkan dengan postingan foto Yesung Super Junior di Twitter. Penyanyi Korea Selatan bernama asli Kim Jong-Un ini tampak memakai batik yang disebutnya sebagai rancangan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Yesung juga berterima kasih kepada orang nomor satu di Jabar yang akrab disapa Kang Emil itu. Tak hanya kepada Ridwan Kamil, penyanyi kelahiran Seoul, 24 Agustus 1984 itu berterima kasih kepada Jawa Barat dan Indonsia dan menyebut, aku cinta kamu. “Apa itu cocok Untukmu ? Terima kasih kepada Ridwan Kamil yang merancang batik ini. Terima kasih untuk Java Barat dan Indonesia. aku cinta kamu Blue heart #BatikJawaBarat #JabarJuara #SmilingWestJava,” cuit Yesung dalam akun Twitternya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini