Lagu Indonesia Ini Cocok Banget Dinyanyikan Saat Hari Ayah

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – 12 November 2021 adalah peringatan hari ayah. Tak ada salahnya jika kita meluangkan waktu bersama ayah untuk mengungkapkan rasa sayang dan hormat kita kepadanya.

Agar momen kebersamaan semakin terasa, tak ada salahnya memutar dan menyanyikan lagu-lagu bertema ‘ayah’ untuk mengenang memori masa kecil bersama ayah.

Banyak lagu-lagu Indonesia bertema ayah yang cocok diputar untuk memperingati Hari Ayah Nasional. Lagu-lagu tersebut antara lain:

  1. Lagu ‘Yang Terbaik Bagimu’ – Ada Band feat Gita Gutawa

Teringat masa kecilku, kau peluk dan kau manja

Indahnya saat itu buatku melambung

Di sisimu terngiang hangat napas segar harum tubuhmu

Kau tuturkan segala mimpi-mimpi serta harapanmu

Kau ingin ku menjadi yang terbaik bagimu

Patuhi perintahmu, jauhkan godaan yang mungkin kulakukan dalam waktu kuberanjak dewasa

Jangan sampai membuatku terbelenggu, jatuh dan terinjak

Tuhan tolonglah sampaikan sejuta sayangku untuknya

Ku terus berjanji tak kan khianati pintanya

Ayah dengarlah betapa sesungguhnya ku mencintaimu

Kan ku buktikan ku mampu penuhi semua maumu

Andaikan detik itu kan bergulir kembali

Ku rindukan suasana basuh jiwaku membahagiakan aku yang haus akan kasih dan sayangmu

Tuk wujudkan segala sesuatu yang pernah terlewati

Tuhan tolonglah sampaikan sejuta sayangku untuknya

Ku terus berjanji tak kan khianati pintanya

Ayah dengarlah betapa sesungguhnya ku mencintaimu

Kan ku buktikan ku mampu penuhi semua maumu

 

  1. Lagu ‘Ayah’ – Seventeen

Engkaulah nafasku

Yang menjaga di dalam hidupku

Kau ajarkan aku menjadi yang terbaik

Kau tak pernah lelah

Sebagai penopang dalam hidupku

Kau berikan aku semua yang terindah

Aku hanya memanggilmu ayah

Di saat ku kehilangan arah

Aku hanya mengingatmu ayah

Jika aku telah jauh darimu

Kau tak pernah lelah

Sebagai penopang dalam hidupku

Kau berikan aku semua yang terindah

Aku hanya memanggilmu ayah

Di saat ku kehilangan arah

Aku hanya mengingatmu ayah

Jika aku telah jauh darimu

Aku…

 

  1. Lagu ‘Ayah’ – Indra Lesmana 

Di mana … akan kucari aku menangis, seorang diri

Hatiku, selalu ingin bertemu

Untukmu, aku bernyanyi

Untuk ayah tercinta

Aku ingin bernyanyi

Walau air mata di pipiku

Ayah dengarkanlah

Aku ingin berjumpa

Walau hanya dalam mimpi

Lihatlah hari berganti

Namun tiada seindah dulu

Datanglah, aku ingin bertemu denganmu, aku bernyanyi

 

  1. Lagu ‘Titip Rindu Buat Ayah‘ – Ebiet G. Ade

Di matamu masih tersimpan selaksa peristiwa

Benturan dan hempasan terpahat di keningmu

Kau nampak tua dan lelah, keringat mengucur deras

Namun kau tetap tabah hm…

Meski nafasmu kadang tersengal

Memikul beban yang makin sarat

Kau tetap bertahan

Engkau telah mengerti hitam dan merah jalan ini

Keriput tulang pipimu gambaran perjuangan

Bahumu yang dulu kekar, legam terbakar matahari

Kini kurus dan terbungkuk hm…

Namun semangat tak pernah pudar

Meski langkahmu kadang gemetar

Kau tetap setia

Ayah, dalam hening sepi ku rindu

Untuk menuai padi milik kita

Tapi kerinduan tinggal hanya kerinduan

Anakmu sekarang banyak menanggung beban

Engkau telah mengerti hitam dan merah jalan ini

Keriput tulang pipimu gambaran perjuangan

Bahumu yang dulu kekar, legam terbakar matahari

Kini kurus dan terbungkuk hm…

Namun semangat tak pernah pudar

Meski langkahmu kadang gemetar

Kau tetap setia

Reporter: Intan Nadhira Safitri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Hari HAM Ius Humanum Gelar Talk Show soal “Perlindungan Terhadap Pekerja Non Konvensional : Pekerja Rumah Tangga”

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dalam rangka menyambut peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) yang jatuh pada 10 Desember 2024, kali ini Ius Humanum menyelenggarakan Talkshow dan Diskusi Film dengan Tema, "Perlindungan terhadap Pekerja Non-Konvensional : Pekerja Rumah Tangga" yang bertempat di Pusat Pastoral Mahasiswa Daerah Istimewa Yogyakarta (PPM DIY).
- Advertisement -

Baca berita yang ini