Lagi Tren, Ini Manfaat Main Golf untuk Kesehatan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Saat membuka sosial media, sering kali kita menemukan unggahan teman maupun para selebritis yang tengah bermain golf. Tak dapat dipungkiri, olahraga tersebut kini tengah digandrungi masyarakat.

Golf adalah salah satu jenis olahraga yang populer di dunia. Olahraga ini dimainkan di lapangan sangat luas, berkisar 30-200 hektar dengan memasukkan bola ke lubang dengan jumlah pukulan sesedikit mungkin, dengan menggunakan klab (stik golf).

Akan tetapi, olahraga golf sering kali diklaim sebagai kegiatan yang mahal. Olahraga ini umumnya familiar oleh para pebisnis, politisi hingga atlet.

Meski terkenal mahal, main golf memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh lho! Buat kamu yang penasaran atau sedang menggeluti olahraga golf, yuk simak sederet manfaat kesehatannya!

  1. Meredakan Stres

Saat bermain golf, kamu juga akan disuguhkan pemandangan yang indah. Padang golf yang berwarna hijau membuat mata kamu jadi segar dan serasa dimanjakan.

Berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa paparan terhadap suasana di luar ruangan berwarna hijau, seperti lapangan golf, akan membuat tubuh relaks, mengurangi stres, serta mengurangi rasa cemas.

Selain itu, paparan sinar matahari juga dapat meningkatkan kadar vitamin D dalam tubuh, yang mana perannya sangat penting dalam menjaga kesehatan tulang.

2. Membakar Kalori

Siapa bilang olahrga golf tak bisa membakar kalori? Faktanya, saat bermain golf, kamu akan lebih sering berjalan kaki lho!

Berjalan kaki sambil membawa peralatan golf, dapat membakar hingga 1.000 kalori tiap main golf. Untuk itu, biar efek sehat semakin terasa, ada baiknya kamu tak menggunakan mobil golf saat hendak bermain. Jadi, pilihlah untuk berjalan kaki.

3. Memperkuat Kandung Kemih

Manfaat selanjutnya dari olahraga golf ialah memperkuat kandung kemih. Saat bermain golf, pemainnya akan berada di tengah lapangan luas.

Sehingga secara tidak langsung membuat pemainnya tidak bisa leluasa ke toilet terlalu sering. Nah, ternyata ini akan melatih pemain untuk mengontrol kandung kemih, sehingga otot-ototnya jadi kuat.

4. Menjaga Kesahatan Jantung

Meski sekilas golf seperti olahraga yang ringan, namun permainan ini bisa bermanfaat baik untuk jantungmu, lho! Bermain golf akan meningkatkan denyut jantung dan melatihnya untuk bekerja lebih keras memompa darah.

Maka, risiko terjadinya penyakit jantung bisa diturunkan. Apalagi jika olahraga golf dilakukan secara rutin.

5. Bikin Panjang Umur

Satu lagi manfaat kesehatan dari olahraga golf ialah membuat kamu panjang umur. Menurut sebuah penelitian yang dimuat di “The British Journal of Sports Medicine”, mereka yang rutin bermain golf bakal terhindar dari 40 penyakit kronis, antara lain diabetes dan kanker payudara atau usus.

Selain itu, surevi menunjukan para pemain golf hidup lebih lama dibandingkan dengan mereka yang tidak bermain golf. Mereka dapat menikmati perbaikan taraf kolesterol, proporsi tubuh, kesehatan, dan kepuasan diri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

IKN Proyek Strategis Presiden Prabowo Wujudkan Modernisasi Fasilitas Mutakhir

Oleh : Joanna Alexandra Putri )* Presiden Prabowo Subianto memberikan perhatian besar terhadap pembangunan IKN Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini