Keren! Prilly Latuconsina Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 di Asia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Aktris Prilly Latuconsina masuk daftar Forbes 30 Under 30 di Asia. Dia mengaku kaget sekaligus bangga.

Prilly, yang merupakan pemilik klub Persikota, mengungkapkan perasaan bangganya via postingan di Instagram pribadinya.

“Saya mulai membawa semua notifikasi WhatsApp pagi ini. Teman-teman saya mengirimkan tangkapan layar ini dan bilang ‘Kamu akhirnya berhasil'” tulis Prilly.

Prilly seakan tak percaya namanya masuk dalam daftar Forbes 30 Under 30 di Asia. Dia merasa terhormat bisa masuk daftar bersama beberapa orang Asia lainnya.

“Rasanya seperti mimpi melihat nama dan wajah saya di halaman ini bersama 20 orang Asia berprestasi lainnya. Saya merasa rendah hati dan bahkan merasa terhormat jika hanya dipertimbangkan saja masuk daftae,” katanya.

“Kamu pasti tidak pernah tahu ke mana kerja keras, keyakinan, dan dedikasi yang konstan akan membawa kamu. Tetapi kamu yakin, bahwa itu semua akan membawa kamu ke tujuan yang lebih baik.”

“Jangan pernah berhenti berusaha, jangan pernah berhenti berdoa, jangan pernah ragu memberi. Percaya bahwa Tuhan mengurus sisanya. Terima kasih banyak Forbes @forbesunder30 @forbesasia atas pengakuan ini. terima kasih untuk semua orang yang terus mendukung saya untuk melakukan apa yang saya sukai,” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Perkuat Konsumsi Domestik Cegah Pelemahan Ekonomi

Mata Indonesia, JAKARTA – Pemerintah terus memperkuat konsumsi domestik sebagai langkah strategis untuk mencegah pelemahan ekonomi akibat dinamika global....
- Advertisement -

Baca berita yang ini