Jin BTS akan Menjadi Member Kedua yang Rilis Album Solo Setelah J-Hope

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Jin diprediksi akan menjadi anggota grup BTS selanjutnya yang merilis album solonya. Ia bahkan membocorkan rencananya untuk perilisan album solo lewat konser grup di Busan pada 15 Oktober 2022.

Mengutip dari Soompi, Jin BTS mengumumkan secara pribadi bahwa ia akan segera merilis album single solo pertamanya dalam waktu dekat. Ia akan menjadi member kedua dari BTS yang akan merilis album solo.

“Terakhir, aku ingin mengatakan sesuatu pada kalian. Aku akhirnya menjadi (anggota BTS) kedua setelah J-Hope yang merilis albumku sendiri. Ini bukan album besar atau apa pun, itu hanya single,” jelasnya.

Dia bahkan membocorkan bahwa di singlenya nanti ia akan bekerja sama dengan seseorang yang masih dirahasiakan.

“Aku bisa bekerja sama dengan seseorang yang selalu sangat aku sukai. Jadi, aku akan merilis lagu baru. Aku telah memfilmkan banyak hal yang berbeda baru-baru ini,” tambahnya.

“Masih ada banyak (konten) yang tersisa untuk difilmkan. Jadi aku harap kalian akan menikmati semuanya,” lanjutnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kab. Gunungkidul, Gus H. Luthfi Kharis Mahfudz menyampaikan, dalam menjaga Toleransi antar umat beragama dan keamanan wilayah. GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota untuk Pengamanan Nataru di Berbagai Wilayah di Kab. Gunungkidul.
- Advertisement -

Baca berita yang ini