Jangan Bertahan, Berikut Hubungan Tidak Sehat!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Menjalin hubungan asmara membutuhkan kesiapan mental, keyakinan, dan kemantapan hati yang kuat. Pasalnya, perjalanan asmara tidak selalu mulus, Anda akan menemui kerikil, jalan yang berliku, hingga terjal, yang dapat menggoyahkan hubungan asmara.

Bila tidak mempersiapkan hati dan mental yang kuat, dan hanya menjalaninya begitu saja, bukan tak mungkin hubungan asmara yang Anda jalani tidak akan berjalan sehat. Melansir Times of India, berikut perbedaan antara hubungan sehat dan tidak sehat.

Komunikasi

Orang-orang yang berada dalam hubungan yang sehat selalu merasa nyaman mengekspresikan pikiran mereka, sedangkan orang-orang dalam hubungan yang tidak sehat selalu merasa ragu.

Equality

Dalam hubungan yang sehat, mereka akan saling menempatkan pasangan sebagai sahabat atau rekan, bukan melihat sebagai saingan. Sebab sebuah hubungan membutuhkan kerja sama, saling mengisi, dan melengkapi. Juga tidak menempatkan ego masing-masing di atas sebuah hubungan.

Menghormati

Mitra dalam hubungan yang sehat menghargai dan menghormati satu sama lain, tetapi mereka yang tidak sehat akan saling mengkritik setiap perilaku satu sama lain.

Kepercayaan

Mampu mempercayai pasangan Anda sepenuhnya adalah tanda hubungan yang sehat. Sementara rasa posesif yang ekstrem adalah tanda bahwa pasangan Anda tidak mempercayai Anda atau sebaliknya. Dan Anda sudah menebak, bahwa posesif adalah hubungan yang tidak sehat!

Tanggung jawab dan dukungan

Pasangan dengan bebas mengandalkan satu sama lain tanpa keraguan, tetapi mereka yang berada dalam hubungan yang tidak sehat selalu ragu apakah pasangan mereka akan mendukung mereka sepenuhnya.

Kejujuran

Mereka yang berada dalam hubungan yang sehat tidak pernah saling berbohong sedangkan mereka yang berada dalam hubungan yang tidak sehat selalu berbohong sepanjang waktu.

Batas

Pasangan yang berada dalam hubungan yang sehat selalu menghormati batas, sedangkan yang lain terus-menerus tidak menghormati dan menyerang batas-batas satu sama lain yang membuat lebih sulit untuk menyelesaikan pertengkaran.

So, kamu termasuk yang mana?

Berdasarkan poin-poin di atas, Anda dapat mengidentifikasi di mana Anda berada. Anda tentu tidak ingin terjebak dalam hubungan yang tidak sehat bukan?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Antonius Fokki Ardiyanto Anggota DPRD Kota Yogya Tertarik Posisi Calon Wakil Wali Kota Yogyakarta

Mata Indonesia, Yogyakarta - Antonius Fokki Ardiyanto atau sapaan akrabnya Fokki yang saat ini masih aktif sebagai Anggota DPRD Kota Yogyakarta telah melakukan pendaftaran diri Bakal Calon Wakil Wali Kota Yogya, melalui PDI Perjuangan Jumat (3/5/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini