Inilah Alasan CL Ajak Semua Mantan Member 2NE1 Reuni di Coachella

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – CL baru saja mengunggah foto-foto momennya manggung di Coachella kemarin, 17 April 2022. Dalam keterangan unggahannya itu ia menjelaskan alasannya ajak semua mantan member 2NE1 ke atas panggung Coachella.

Melansir dari Allkpop, ia membagikan alasannya kenapa grup tersebut bersatu kembali di Coachella yang disertai dengan foto-fotonya. Ia memberi alasan mengundang para member karena ingin melihat mereka kembali bersatu sebelum terlambat.

Ia berkata bahwa hari itu merupakan hari yang paling penting dan berarti baginya. CL juga berharap bahwa ia bisa menghidupkan kembali emosi yang sudah dirindukan penggemarnya pada masa lalu melalui musik 2NE1.

“Aku berharap kalian dapat menghidupkan kembali emosi masa lalu yang kalian rasakan melalui kami, berkat momen hari ini,” tulisnya.

CL tak lupa mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya pada para member atas penampilan mereka yang memukau.

“Aku sekali lagi berterima kasih kepada para anggota yang memukau penampilan hari ini dan semua orang yang bekerja sama untuk mewujudkannya. Aku akan terus berlari sampai hari kami bisa tampil satu jam penuh di panggung ini,” lanjutnya.

Sementara itu, CL mengejutkan penggemar dengan menunjukan penampilan dari 2NE1 di panggung Coachella pada 17 April 2022. Mereka tampil dengan membawakan lagu hitnya yang berjudul ‘I am The Best’.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini