MATA INDONESIA, JAKARTA – Aktor tanah air Bio One jadi perbincangan hangat setelah memerankan pelawak Gepeng dalam fim terbaru, Srimulat: Hil yang Mustahal. Dalam perjalanannya menjadi sosok ‘Gepeng’, Bio sukses merubah penampilannya hingga tampil persis dengan komedian itu.
Terbaru, sosok Bio dengan penampilan barunya itu berhasil membuat pangling istri mendiang Gepeng, Ibu Supiah. Bahkan, momen pertemuan mereka di salah satu bioskop di Solo, Jawa Tengah berhasil membuat Supiah kagum dengan penampilan Bio yang begitu mirip dengan sang suami.
Video pertemuan mereka diunggah oleh akun Twitter, @sugiartofaris.
Momen dimana @bojvoyej (Pemeran Alm. Gepeng di Film Srimulat) bertemu dengan istri Alm. Gepeng.. Hatiku hangat sekali liatnya. Menurut gue, kali ini pak @fajarnugros bukan hanya membuat sebuah karya film yang bagus. Lebih dari itu, the next level pokoknya pak! Congrats! pic.twitter.com/fwtSlKU5d5
— Faris (@sugiartofaris) May 22, 2022
“Momen di mana Bio One (Pemeran Alm. Gepeng di Film Srimulat) bertemu dengan istri Alm. Gepeng.. Hatiku hangat sekali liatnya,” tulis akun itu.
Dalam video tersebut, Bio terlihat berbincang dengan Ibu Supiah seolah melepaskan rindu wanita itu dengan mendiang sang suami. Sesekali pula wanita itu menyeka air matanya yang terharu bertemu sosok pemeran Gepeng.
Tak cuma itu, Bio juga mencium kening Ibu Supiah dan memberinya pelukan hangat.
Sontak, pertemuan Bio One dengan istri mendiang Gepeng ‘Srimulat’ membuat haru para netizen. Warganet juga ikut kagum dengan totalitas Bio One yang sukses merubah penampilannya hingga persis seperti sosok Gepeng.
“Keren banget Bio.”
“Semoga Bio menang Piala Citra.”