Giliran Pamungkas Wajahnya Mejeng di Billboard Times Square

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kabar gembira dari musisi tanah air, Pamungkas. Pelantun To The Bone ini kini dapat giliran untuk ‘mejeng’ di billboard Times Square, New York, Amerika Serikat.

Momen itu diunggah Pamungkas di akun Instagram pribadinya, @pamungkas. Dalam unggahan tersebut, pria kelahiran 1993 itu membagikan potret dirinya berbaju merah bertengger di kota bergengsi itu.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Pamungkas (@pamunqkas)

“The New York Billboard, Birdy #4 memulai perjalanannya sendiri dengan cara yang tidak pernah saya bayangkan. (sebagai seseorang yang memulai segalanya di ruangan kecil dan sendirian; ini adalah sesuatu yang sangat besar untuk dicerna),” tulis Pamungkas di Instagramnya, Senin 26 Juni 2022.

Munculnya wajah Pamungkas di Billboard Times Sqaure New York merupakan bentuk promosi untuk album ke empatnyua bertajuk Bird. Lebih lanjut, Pamungkas juga mengungkap harapannya agar lagu dari album terbarunya bisa turut didengarkan di kota penuh inspirasi itu.

“Aku berharap musiknya juga bisa segera sampai ke sana,” tulisnya.

Sebelumnya, Pamungkas sudah membocorkan soal album keempatnya bertajuk Birdy, pada 16 Juni 2022 lalu. Dalam album tersebut, terdapat 11 lagu baru di antaranya, Jealousy, Birdy, Beep dan Begin Again.

Album ini sendiri menjadi satu lagi bukti produktivitas seorang Pamungkas di sepanjang perjalanan bermusiknya. Beberapa album sebelumnya sudah ia rilis yakni  Walk the Talk (2018), Flying Solo (2019), hingga Solipsism (2020).

Buat kamu yang penasaran, album Birdy sudah bisa kamu dengarkan di seluruh platform musik.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pentingnya Merajut Persatuan Masyarakat Pasca Pilkada 2024

JAKARTA - Pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, integrasi kehidupan sosial masyarakat menjadi salah satu hal yang sangat penting...
- Advertisement -

Baca berita yang ini