Disebut Sudah Masuk Islam, Ini Fakta-fakta Celine Evangelista Diduga Mualaf

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kabar mengenai Celine Evangelista kembali menghebohkan publik. Kali ini bukan karena ada kaitannya dengan mantan suaminya, Stefan William, melainkan mengenai rumor bahwa dirinya adalah seorang mualaf.

Beberapa hari lalu, dugaan netizen diperkuat dengan potret Cio dan Koa, putra Celine melaksanakan tarawihnya yang pertama. Celine Evangelista merayakan ulang tahun ke-30 yang bertepatan hari pertama puasa dengan mengundang anak yatim dan beberapa rekannya mengikuti buka puasa bersama.

Sebenarnya, isu ini kerap terdengar sejak dua tahun lalu saat Celine Evangelista membagikan fotonya bersama dengan Ustaz Riza Muhammad di sebuah acara pengajian. Hal ini tentu menghebohkan publik.

Berikut adalah fakta-fakta yang menguatkan dugaan bahwa Celine adalah seorang mualaf.

  1. Sering Konsul Tentang Agama Islam

Pada 2019, Celine mengundang ustadz Riza Muhammad untuk datang ke acara gathering buka puasa. Hal ini diungkapkan sendiri oleh ustadz Riza bahwa Celine juga biasa meminta konsultasi kepada ustadz Riza.

  1. Merasa Nyaman Mengenakan Hijab

Saat pertama bertemu dengan ustadz Riza, ia kaget karena Celine menggunakan busana muslim dan hijab yang syar’i. Lantas ustadz Riza bertanya, “loh kok pakai hijab?”. Pertanyaan tersebut dijawab Celing dengan mengatakan bahwa ia nyaman menggunakan hijab dan pakaian yang syar’i.

  1. Banyak Keluarganya yang Muslim

Ternyata orangtua dari Celine Evangelista memiliki perbedaan keyakinan, itulah mengapa ajaran tentang agama Islam bukan hal yang asing lagi bagi Celine. Ibu dari Celine Evangelista memeluk agama Islam, dan sang ayah penganut agama nasrani.

Namun Celine Evangelista mengikuti jejak sang ayah yang menganut agama Nasrani. Celine Evangelista juga berkata bahwa ia hidup dengan norma-norma Islam yang sudah ditanam sejak ia masih kecil.

  1. Punya Komunitas Pengajian

Tidak hanya sering berkonsultasi, Celine juga ternyata memiliki komunitas pengajian, loh! Menurut ustadz Riza, Celine Evangelista memiliki komunitas untuk menggelar pengajian yang membahas tentang agama dan masalah-masalah lain seputar kehidupan.

Ia bukan hanya mendalami ilmu agama Islam dengan berkonsultasi dengan satu guru saja, namun dengan banyak sekali guru dan ustadz di kajiannya tersebut.

Itulah beberapa fakta yang menguatkan dugaan bahwa Celine seorang mualaf. Sampai saat ini jika ditanyai mengenai hal tersebut, ia masih menjawab, “belum pindah, tapi ngga tau kalo nanti kan kita ngga ada yang tau.”

Reporter: Dinda Nurshinta

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Wabup Sleman : Ini Komitmen Kita Untuk Membersamai Seluruh Umat Beragama

Mata Indonesia, Sleman - Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa menghadiri kegiatan Doa Syukur Umat Hindu dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-108 Kabupaten Sleman yang bertempat di Pura Widya Dharma, Dero, Wedomartani, Ngemplak pada Minggu (12/5).
- Advertisement -

Baca berita yang ini