Dicampakan Grammy Awards, The Weeknd Boyong 10 Penghargaan di Billboard Music Awards 2021

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Solois The Weeknd buktikan prestasinya! Setelah memboikot ajang penghargaan musik Grammy Awards, pelantun Starboy ini memboyong piala dari Billboard Music Awards 2021.

Dilansir Just Jared, nampak The Weeknd berpose bahagia dengan piala-piala penghargaannya. Tak tanggung-tanggung, mantan kekasih Selena Gomez ini sukses membawa pulang 10 piala tersebut.

Penyanyi 31 tahun itu merupakan satu-satunya solois yang paling banyak membawa piala penghargaan tahun ini di acara tersebut. Ini merupakan prestasi dan anugrah baginya setelah didepak dari nominasi Grammy Awards tahun ini.

Lebih lanjut, pria bernama Abel ini menang untuk Top Artist, Top Hot 100 Artist, Top Hot 100 Song for “Blinding Lights,” Top Male Artist, Top Radio Songs Artist, Top R&B Artist, Top R&B Male Artist, Top R&B Album untuk After Hours, Top Radio Song for “Blinding Lights,” Top R&B Song untuk “Blinding Lights.”

Selama pertunjukan, The Weeknd memberikan penampilan dari singlenya saat ini “Save Your Tears.” Ia juga menyebutkan lewat pidato kemenangannya bahwa akan ada album terbaru.

Sebelumnya, nama The Weeknd tak masuk satu pun daftar nominasi di ajang penghargaan Grammy Awards 2021. Hal ini membuatnya kecewa dan memboikot ajang tersebut.

Tak hanya The Weeknd, musisi Zayn Malik pun mendapat perlakuan serupa. Ia pun memberi komentar pedas untuk Grammy Awards lewat akun Twitternya.

Meski demikian, The Weeknd seolah sudah membuktikan prestasinya. Keberhasilannya memboyong 10 piala penghargaan Billboard Awards 2021 itu membuat netizen berkomentar bahwa ia pantas untuk mendapatkannya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Di Era Pemerintahan Presiden Prabowo, Korban Judol Diberikan Perawatan Intensif di RSCM

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Pemberdayaan Masyarakat mengumumankan adanya inisiatif baru dalam upaya menangani dampak sosial dan psikologis...
- Advertisement -

Baca berita yang ini