Dari ASTRO Hingga NMIXX akan Meriahkan Konser ‘We All Are One K-Pop’ pada November 2022

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Coution Live telah mengumumkan akan menggelar konser ‘Let’s Love Indonesia We All Are One K-Pop’. Dengan menghadirkan 12 artis K-pop selama tiga hari berturut-turut.

Sejauh ini, Coution Live telah mengumumkan line up pertama untuk konser itu, yakni Astro, Pentagon, CIX, dan NMIXX. Konsernya akan berlangsung mulai dari pukul 19.00 WIB dengan dimeriahkan oleh empat grup K-pop setiap harinya.

Sisa line up-nya akan diumumkan secara bertahap.

Konsernya akan diselenggarakan pada 10, 11, dan 12 November 2022 mendatang di Stadion Madya GBK, Jakarta. Dengan total 20 ribu kursi penonton yang menjadikan ini sebagai konser K-pop terbesar dalam sejarah Indonesia.

Melansir dari EDaily, konser ini juga akan disiarkan secara langsung di seluruh dunia melalui Coution Live.

‘Let’s Love Indonesia We All Are One K-Pop Concert’ adalah sebuah bentuk acara amal. Keuntungan dari konser ini akan didonasikan ke orang-orang yang membutuhkan di Indonesia untuk keperluan seperti pengobatan dan pendidikan gratis.

Konser ini juga sebagai bentuk mendoakan keberhasilan ‘B20 Summit’ yang diadakan sebelum G20. KTT pertama di Indonesia yang diselenggarakan di Indonesia untuk pertama kalinya di Asia Tenggara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Resmi Jadi Kader NasDem, Sutrisna Wibawa bakal Bersaing Ketat dengan Bupati Gunungkidul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sutrisna Wibawa, telah resmi bergabung sebagai kader Partai Nasional Demokrat (NasDem). Hal ini jelas memperkuat dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini