Congrats! Scarlett Johansson Lahirkan Anak Laki-laki

Baca Juga

Kabar bahagia datang dari aktris Hollywood, Scarlett Johansson. Bintang Black Widow ini resmi lahirkan anak kedua.

Dilansir Just Jared, Kamis 19 Agustus 2021, perwakilan Scarlett mengungkapkan bahwa aktris tersebut telah melahirkan bayi laki-laki hasil pernikahannya dengan Colin Jost.

Sementara itu, Jost juga mengumumkan nama dari bayi pertama mereka.

“Ok ok kami memiliki bayi. Namanya Cosmo. Kami sangat mencintainya,” tulis Colin.

Dalam unggahan itu Colin juga meminta agar mereka diberikan privasi.

“Privasi sangat dihargai. Untuk semua pertanyaan, silakan hubungi humas kami @chethinks,” tulisnya.

Terkait kelahiran sang putra, baik Colin atau pihak Scarlett, keduanya belum memberikan keterangan lebih lanjut. Mereka juga tidak membagikan foto bayinya.

Selamat untuk Scarlett dan Colin!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

TNI DAN SATGAS PKH: GARDA TERDEPAN DALAM PENEGAKAN HUKUM PERKEBUNAN SAWIT ILEGAL

Oleh: Dr. Stepi Anriani, M.Si (Direktur Intelligence & National Security Studies) Industri kelapa sawit telah lama menjadi pilar utama perekonomian Indonesia. Berdasarkan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini