MATA INDONESIA, JAKARTA – Kebun binatang menjadi tempat wisata favorit bagi keluarga terutama anak. Dengan berkunjung ke kebun binatang, anak dapat melatih kecerdasan, mengenal dan melihat langsung beragam satwa.
Si kecil juga akan merasa senang karena bisa mempelajari hal baru. Orang tua juga berkesempatan untuk memberikan edukasi kepada anak mengenai kehidupan berbagai binatang.
Nah, agar liburan ke kebun binatang berjalan lancar, aman dan menyenangkan bersama anak, yuk terapkan tips dibawah ini.
- Persiapkan Segala Perlengkapan yang Harus Dibawa
Sebelum berangkat, hal yang perlu dilakukan sebelum pergi ke kebun binatang yaitu persiapkan segala perlengkapan si kecil yang harus dibawa. Seperti pakaian ganti, makanan ringan, minuman, dan payung untuk mengantisipasi cuaca bila hujan.
- Gunakan Pakaian yang Nyaman
Kebun binatang memiliki area yang cukup luas. Agar bisa mengitari area dengan berjalan kaki tidak terasa melelahkan, gunakan pakaian dan alas kaki yang nyaman untuk anak. Disarankan untuk memakai pakaian berbahan kaos dan alas kaki sepatu.
- Rencanakan Waktu Perjalanan
Sebaiknya rencanakan perjalanan ke kebun binatang sebelum siang hari agar si kecil dapat bersenang-senang menghabiskan waktu seharian melihat berbagai macam satwa. Sebelum berangkat, bisa cari info terlebih dahulu melalui website resmi mengenai jam buka dan tutup kebun binatang.
- Berikan Edukasi
Selain senang melihat langsung berbagai jenis fauna, berilah edukasi pada anak seputar nama hewan, makanannya, serta tentang cara hidup hewan. Hal itu akan membantu anak mempelajarinya dengan cara lebih menyenangkan.
- Tetap Waspada
Para orang tua harus selalu waspada, menjaga jarak aman, serta mengawasi perilaku anak saat bersemangat melihat binatang. Binatang yang tidak biasa ditemui sehari-hari, dan binatang herbivora yang terlihat jinak sekali pun terkadang bisa menyerang manusia jika merasa terancam keselamatannya.
Nah, itulah beberapa tips yang bisa diterapkan saat pergi ke kebun binatang bersama si kecil. Semoga menyenangkan!
Reporter: Dhea Salsabila