Apakah Mengonsumsi Air Dingin Menyehatkan?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA- Mengonsumsi air putih setiap hari sangat penting untuk tubuh. Sebab kandungan tubuh manusia sekitar 60 persen dari cairan. Namun, sering kali terdapat perbedaan terkait air panas atau dingin yang lebih baik untuk diminum setiap hari. Dengan hal tersebut, apakah dengan minum air dingin menyehatkan?

Melansir dari Medical News Today, “Menurut tradisi pengobatan Ayurveda India, air dingin dapat menyebabkan ketidakseimbangan tubuh dan proses sistem pencernaan. Alasannya, tubuh perlu mengeluarkan energi untuk menyempurnakan suhu ini setelah minum air dingin. Lalu, Ayurveda juga mengatakan ia percaya bahwa air hangat atau panas membantu melancarkan pencernaan. Namun, dalam pengobatan Barat, hanya ada sedikit bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa minum air dingin berdampak buruk bagi tubuh atau pencernaan.”

Faktanya, minum air dingin dapat membantu membakar beberapa kalori ekstra dalam tubuh. Saat minum air dingin, tubuh harus bekerja sedikit lebih keras untuk membuat suhu air menjadi normal. Dalam proses tersebut, akhirnya dapat membakar kalori untuk menghasilkan energi itu. Meskipun jumlah kalori yang dibakar tak banyak.

Adapun fakta lainnya mengonsumsi air dingin setelah berolahraga dapat membantu menaikkan suhu tubuh menjadi normal. Beberapa penelitian menunjukkan, bahwa perut kita dalam menyerap air dingin lebih cepat dibandingkan air hangat saat berolahraga. Sebagai hasilnya, dehidrasi berkurang selama melakukan aktivitas tersebut. Selain itu, dapat memperlambat kenaikan suhu tubuh saat berolahraga di tempat yang panas atau lembab.

Sebagian orang menjauhi air dingin dan mengira kebiasaan tersebut dalam menimbulkan beberapa penyakit. Sebenarnya air dingin memiliki manfaat tersendiri bagi kesehatan, seperti membantu menaikkan mood, menurunkan berat badan, cepat kembalikan energi, tingkatkan metabolisme, memerangi heat stroke, membantu menurunkan suhu tubuh setelah berolahraga, membuat kulit menjadi sehat, meredakan deman, memudahkan bantu ginjal terbuang melalui urine, meringankan nyeri otot dan membantu sembelit.

Hal tersebut tidak berarti bahwa air dingin secara keseluruhan lebih baik dari pada yang lain. Hanya hal-hal tertentu saja di mana air dingin dapat bermanfaat bagi tubuh manusia. Adapun risiko meminum air dingin yang perlu kita ketahui, dapat menyempitkan pembuluh darah dan ini akan menyebabkan pengurangan hidrasi. Lalu, usai mengkonsumsi makanan besar, diusahakan tak meminum air dingin. Hal tersebut membuat tubuh kita dapat mengalami gangguan pencernaan.

Reporter: Azizah Putri Octavina

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini