Home Gaya Hidup Ada Grup WhatsApp Pemeran Spider-Man Dulu dan Kini, Hanya Tom Holland yang...

Ada Grup WhatsApp Pemeran Spider-Man Dulu dan Kini, Hanya Tom Holland yang Rajin Chat

0
429
spider-man

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Tom Holland mengaku membuat grup WhatsApp pemeran ‘Spider-Man’ dulu hingga sekarang. Lucunya, hanya Holland yang rajin mengirimkan pesan.

Holland mengaku membuat grup WhatsApp yang berisikan Tobey Maguire dan Andrew Garfield, pemeran Spider-Man terdahulu.

Sebelum membuat grup WhatsApp itu, Holland sudah bertemu dengan kedua pemeran Spider-Man terdahulu tesebut.

“Kami bertemu dengan Tobey di restoran Jepang beberapa waktu lalu dan saya meminta nomor teleponnya. Kemudian saya membuat grup itu. Saya bilang, setelah memberikan nomor telepon satu sama lain, kita harus membuat grup chat,” ujar Holland, dikutip dari Insider, Minggu 12 Desember 2021.

“Saya pikir hanya saya yang menuliskan pesan di grup WhatsApp tersebut,” katanya.

Holland pertama kali bertemu Garfield di BAFTA pada 2017 dan dia berulang kali memuji penampilan aktor muda itu selama bertahun-tahun. Baru-baru ini keduanya bertemu di pesta Men of the Year GQ.

“Kami hanya bertemu sekali sebelum beberapa tahun yang lalu di red carpet. Saya ada di sana bersama ayah saya, saya pikir dia ada di sana bersama ibunya. Itu adalah hal yang sangat manis. Dia cocok menjadi Spider-Man karena dia aktor hebat,” kata Garfield.

Holland sudah memainkan tiga film Spider-Man, yakni ‘Homecoming’, ‘Far From Home’, dan ‘No Way Home’. Film terbaru Spider-Man rencananya rilis 15 Desember di Indonesia.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here