Ratusan Brimob Daerah Masuk Jakarta, Amankan Rekapitulasi Suara di KPU

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Pemerintah meningkatkan pengamanan ibu kota dengan menambah ratusan Brimob yang di BKO dari sejumlah daerah. Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo membenarkan hal itu namun tidak mengungkap jumlahnya.

“Benar. Dalam rangka mengamankan tahapan pemilu, karena seluruh tahapannya akan berakhir di Jakarta,” kata Dedi di Mabes Polri, Selasa 23 April 2019.

Hal senada diungkapkan Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko. Alasannya Jakarta adalah barometer sehingga harus diperkuat.

Dia membantah pengerahan tersebut karena ada indikasi stabilitas keamanan sedang terganggu usai pemungutan suara Pemilu 2019. Menurut Moeldoko stabilitas keamanan di Jakarta sekarang terjaga dengan baik.

Mantan Panglima TNI itu meminta masyarakat tidak panik dengan pengerahan Brimob tersebut.

Hingga kini tercatat Polda Maluku dan Polda Jambi yang mengirimkan pasukan Brimobnya ke Jakarta. Masing-masing mengirimkan dua SSK atau sekitar 400 personel.

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini