MINEWS.ID, KUALA LUMPUR – Kepolisian Malaysia puas dengan pelaksanaan pemungutan suara pemilihan umum (Pemilu) Indonesia di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).
“Tiada sebarang laporan polis yang diterima dan kami berjaya mengawal situasi di sini (KBRI) sejak pukul 08.00 hingga 6.00 petang,” kata Ketua Polis Daerah Dang Wang Supt, Rudy Abdullah, Minggu 14 April 2019.
Seperti dilaporkan bernama.com, selama pemungutan suara polisi setempat hanya menghadapi kepadatan lalu-lintas di sekitar KBRI.
Jumlah WNI di Malaysia memang paling banyak di bandingkan negara-negara lain. Ada lebih dari 1 juta orang yang memiliki hak memilih di sana.
Bahkan hingga pukul 18.00 waktu Kuala Lumpur, masih banyak WNI yang berdatangan sehingga waktu operasional TPS diperpanjang.
Dari beberapa gambar yang tersebar di media sosial, suasana antrean di KBRI Kuala Lumpur hingga lebih dari 100 meter di tengah cuaca panas.