Innalillahi, Petugas KPPS yang Meninggal Bertambah

Baca Juga

MINEWS.ID, BANDUNG – Jumlah petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) yang meninggal dunia di Jawa Barat (Jabar) bertambah. Jika sebelumnya tercatat 10 orang, kini menjadi 12 orang.

“Tambah dua, jadi 12 orang yang meninggal dunia. Itu terjadi di sembilan kota atau kabupaten,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar di Bandung, Sabtu 20 April 2019.

Saat ini dia sedang mengupayakan santunan untuk petugas yang meninggal dunia atau sakit akibat bertugas.

KPU Jabar sekarang juga segera mendata semua petugas yang tertimpa musibah saat berdinas seperti meninggal dunia atau sakit.

Setelah itu dia akan mengoordinasikannya dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk memberikan santunan.

Pada tahun ini tercatat sekitar 16 petugas KPPS dikabarkan meninggal dunia saat bertugas. Terbanyak dari Provinsi Jawa Barat.

Berita Terbaru

Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir dan Longsor di Jogja, BPBD Perpanjang Status Siaga Darurat

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY resmi memperpanjang status siaga darurat bencana hidrometeorologi hingga 8 April 2025. Keputusan ini...
- Advertisement -

Baca berita yang ini