Home News Subhanallah, Dua Pasien Positif Corona Dinyatakan Negatif

Subhanallah, Dua Pasien Positif Corona Dinyatakan Negatif

0
438
Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid19, Achmad Yurianto soal new normal
Juru Bicara Pemerintah Penanganan Coovid19 Achmad Yurianto

MATA INDONESIA, JAKARTA – Dua pasien positif corona COVID-19 di Indonesia dinyatakan negatif.

Menurut juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona (COVID-19) Achmad Yurianto dua pasien itu adalah kasus 06 dan kasus nomor 14.

Kasus 06 adalah kru Kapal Pesiar Diamond Princess yang sebelumnya dinyatakan positif COVID-19 dan dirawat di RS Persahabatan menunjukkan hasil negatif pada hari kelima observasi.

“Tim kesehatan masih menunggu pemeriksaan lanjutan dua hari yang akan datang. Apabila tetap positif maka yang bersangkutan akan dipersilakan keluar dari rumah sakit,” ujar Yurianto Selasa 10 Maret 2020.

Setelah keluar dari RS yang bersangkutan tetap harus melakukan isolasi diri atau menahan diri untuk tidak melakukan kontak dekat dengan siapapun.

Artinya dia harus menggunakan masker dan berusaha pada posisi setidaknya dua meter dengan orang yang ditemuinya.

Jika saat itu mengeluh panas, batu atau sesak nafas harus melapor kepada petugas kesehatan setempat.

Sedangkan kasus nomor 14 juga mengalami kondisi senada. Menurut Yuri, pasien tersebut sebelum dirawat di rumah sakit sudah mendapat perawatan di rumah dan melakukan pengobatan sendiri.

Baru setelah tiga hari dalam perawatan di rumah melapor ke rumah sakit. Setelah tiga hari dalam perawatan medis diketahui negatif virus tersebut.

Kasus yang kemajuannya bagus juga dialami pasien kasus 08. Saat masuk rumah sakit menggunakan selang ETT dan ventilator, namun kini sudah dilepas. Kini Pasien itu hanya menggunakan sungkup oksigen.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here