Arsy Protes Dibelikan Baju Terbuka oleh Ashanty, Netizen: Subhanallah Solehah!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Video Arsy Hermansyah yang sedang kesal mengenakan pakaian terbuka viral di media sosial. Anak dari Anang Hermansyah dan Ashanty ini terlihat sedang mengeluhkan hal tersebut kepada sang bunda.

“Arsy emang pengennya baju yang kayak gimana ya?” tanya Ashanty kepada sang anak.

“Arsy tuh pengennya pakai baju yang ketutup, masa anak kecil nggak diajarin pakai baju yang ketutup sih,” protes Asry.

“Pengennya bajunya yang ketutup, kan aneh masa mau pakai jilbab bajunya kebuka sih,” kata dia lagi.

Video tersebut direkam Ashanty dan diunggah di Instagram Stories miliknya. Dalam video terlihat Anang yang tengah memeluk Arsy dan mencoba menenangkan Arsy.

“Yaudah besok bunda beliinya baju yang ketutup ya, tapi jangan gitu dong kak ngomongnya. Masyaallah,” kata Ashanty.

“Jangan kebuka terus ya, Arsy nggak suka,” kata Arsy kepada Ashanty.

Potongan video yang diunggah Ashanty di Instagramnya itu pun diunggah ulang di beberapa akun gosip Instagram, salah satunya akun @genk_ijo. Dilihat pada komlom komentar unggahan Ashanty di unggahan akun gosip tersebut pun banjir pujian dari netizen.

“Salut buat Arsy kecil” sdh tau pakaian yg di haruskan untuk seorang muslimah MasyaAllah 1000 ? buat arsy salut,” komentar @_a.n**y_.

Akun @mariana.dan**28 juga mengatakan hal yang sama. “Hebat, anak anang ya, msh kecil udah gak mau pake baju yg terbuka.”

“Subhanalllah soleha ya sayang??,” kata akun @rokayahsit**45.

View this post on Instagram

Reposted from @queenarsy #queenarsy – #regrann

A post shared by genk_ijo (@genk_ijo) on

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Resmi Jadi Kader NasDem, Sutrisna Wibawa bakal Bersaing Ketat dengan Bupati Gunungkidul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sutrisna Wibawa, telah resmi bergabung sebagai kader Partai Nasional Demokrat (NasDem). Hal ini jelas memperkuat dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini