G-Dragon Sukai Postingan Instagram Orang yang Tampilkan Foto Dirinya Bersama Jennie BLACKPINK, Belum Move On?

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Di tengah-tengah panasnya rumor kencan V BTS dan Jennie BLACKPINK. G-Dragon diketahui menyukai postingan orang lain yang menampilkan foto masa lalu dirinya saat bersama Jennie.

Melansir dari Allkpop, seorang netizen membuat postingan di forum komunitas online dengan memberi judul ‘G-Dragon sepertinya bermasalah dengan (rumor) V dan Jennie’. Netizen itu juga menyertakan postingan Instagram yang dibuat oleh seorang penggemar yang menunjukkan foto G-Dragon itu dan Jennie dari 10 tahun yang lalu.

Penggemar itu juga mengungkapkan bahwa G-Dragon telah menyukai postingan tertentu yang membuat menarik perhatian publik. Netizen pun memperhatikan bahwa G-Dragon juga menyukai postingan tersebut.

Sehingga menimbulkan rasa penasaran netizen.

Banyak netizen yang menyalahkan tindakan member Big Bang itu. Tapi gak sedikit juga yang berasumsi bahwa G-Dragon hanya menyukai postingan yang menandainya di Instagram tanpa melihat isi kontennya.

Sementara itu, Jennie BLACKPINK memang sebelumnya pernah digosipkan pacaran dengan G-Dragon yang mana diumumkan oleh Dispatch. Rumor itu terjadi sebelum rumor kencannya dengan V BTS menyebar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Tindak Tegas Produsen Nakal Minyakita

Oleh : Rivka Mayangsari *) Pemerintah menunjukkan sikap tegas dalam menindak para produsen minyak goreng yang tidak bertanggung jawab dan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini