Viral Video Karyawan Geprek Bensu Kesurupan Massal

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Tak hanya artis, Ruben Onsu juga dikenal sebagai pebisnis sukses. Salah satu brand bisnis miliknya yang cukup populer di masyarakat adalah Geprek Bensu.

Di tengah popularitas Geprek Bensu yang tengah menanjak dan kian laris manis, sebuah peristiwa tak mengenakkan terjadi. Baru-baru ini beredar video yang memperlihatkan sejumlah karyawan di gerai Geprek Bensu milik Ruben mengalami kesurupan massal.

Video tersebut pun sukses menyita perhatian netizen dan dibanjiri komentar. Bahkan video tersebut semakin mencuri perhatian setelah diunggah kembali oleh ahli supranatural Wirang Birawa di akun Instagram miliknya.

“Masih aja ada org yg iri ingin menjatuhkan mu kak @ruben_onsu tp FIRASAT ku yakin ni smua akan berlalu…Mreka brusaha menjatuhkan krna mreka tau kualitas bensu dan bensu pesaing kuat sehingga mereka memakai cara-cara tak terpuji yg sabar ya kak.

Serangan nya untuk keluarga mereka mulai lagi dan entah kapan berakhir nya, krn dari @ruben_onsu nya masih kurang percaya ada nya dunia lain, dia terlalu positif sehingga tdk memikirkan klo ada celah negatif,” tulis Wirang Birawa dalam keterangan video, dikutip Kamis, 25 Juli 2019.

Postingan ulang Wirang Birawa pun langsung dibanjiri komentar netizen.

“Smoga koh Ruben sekeluarga kuat dan sll d lindungi, org baik pst yg sll menang,” tulis @gsgembe.

“Orng baik mah ad adj y yg iri,” komentar @decyarumsary18.

Berita Terbaru

A2RTU Gelar Expo Sistem Refrigerasi dan Tata Udara Pendukung Ketahanan Pangan dan Net Zero Emission

Mata Indonesia, Yogyakarta - Ketahanan pangan menjadi isu yang masif didengungkan oleh pemerintah. Terlebih, saat ini Indonesia bersiap menyongsong Indonesia Emas 2045. Di sisi lain, dalam Rencana Strategis (Renstra) Badan Ketahanan Pangan (BKP) yang kini diubah menjadi Badan Pangan Nasional (Bapanas) Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Kementan RI) Tahun 2020-2024 menyebut bahwa pembangunan pangan di Indonesia masih menghadapi masalah. Utamanya, terkait dengan penyediaan (supply) pangan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini