Angin Kencang Landa Jakarta, Pohon 10 Meter Tumbang di Pulau Gadung dan Karet Tengsi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Angin kencang yang melanda Jakarta membuat pohon bertumbangan. Kejadian tersebut terjadi di dua wilayah yang berbeda pada Selasa, 23 November 2021.

Kejadian pertama terjadi di Jalan Kayu Putih Raya, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur. Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur menerima laporan pohon tumbang pada pukul 19.12 WIB.

“Pohon berdiameter 1 meter tumbang, menimpa satu unit mobil dan menutup jalan raya,” kata Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman.

Sementara kejadian yang kedua terjadi di Gang Buaya RT 001/05, Kelurahan Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Akibat peristiwa itu, seorang warga alami luka di bagian wajah dan punggung setelah tertimpa batang pohon.

“Satu orang warga bernama Prayoga (30) menjadi korban, luka memar di wajah dan punggung. Korban dievakuasi ke RSAL Mintohardjo,” ujar Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat Asril Rizal.

Petugas akhirnya berhasil menebang pohon itu, meski sempat mengalami kendala lantaran batang pohon yang tumbang menimpa kabel udara PLN dan listrik yang masih menyala. Pohon jenis kedondong tersebut berukuran 60 cm dan panjang 10 meter.

“Pada saat pohon tumbang, korban bersama rekannya sedang berada di warung dekat dengan pohon. Satu orang berhasil lari, tapi satu orang tertimpa pohon,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Bersinergi Menjaga Netralitas Pemilu Demi Pilkada yang Berkualitas

Jakarta - Netralitas aparatur sipil negara (ASN) menjadi perhatian utama dalam menjaga kualitas Pilkada Serentak 2024. Badan Pengawas Pemilu...
- Advertisement -

Baca berita yang ini