Viral! Cewek-cewek Ini Berfoto di Makam Demi Konten, Minta Maaf dan Salahkan Netizen

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ada-ada saja yang dilakukan anak muda zaman now demi sebuah konten untuk bisa viral dan terkenal. Seperti yang dilakukan para gadis ini. Aksinya viral di TikTok usai berselfie ria di atas pusara makam seseorang.

Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @santiaja0220. Pemilik akun tersebut beserta teman-temannya tengah tidur-tiduran di atas sebuah makam berwarna cokelat. Hal tersebut mengundang amarah netizen lantaran yang dilakukan gadis-gadis itu tak patut ditiru.

Mengetahui videonya viral, cewek-cewek tersebut pun meminta maaf kepada masyarakat. Mereka membuat video permohonan maaf yang diunggah di TikTok. Kemudian, seorang remaja dalam video tersebut menjelaskan awalnya mereka tidak berniat membuat video yang akhirnya viral. Mereka ingin buat vlog dari potongan-potongan video yang akan digabungkan.

Namun, alih-alih menyesal, para gadis itu justru menyalahkan netizen karena sudah menghujat mereka.

“Dikasih tau harusnya, ini malah dihujatin disebarin ke sosial media. Ini kan menyebarkan aib, sedangkan orang yang disebarinnya ga terima gitu. Itu kan sama aja kamu ngejelekin orang,” ucap salah satu dari mereka.

Melihat permintaan maaf para gadis itu, netizen justru hilang respek. Mereka justru memberi respon negatif lantaran gadis-gadis itu menyalahkan warganet.

“Apasih, ga jelas, udah tahu lo salah,” kata akun dunno.

“Maaf nih yaa ade ade, tapi kalian sendiri yang nyebar aib, kalo kalian udah berani post di tiktok harusnya tau konsekuensinya,” komentar akun Daisy.

“Ini video klarifikasi apa mau ngejelekin yang liat,” komentar netizen lainnya.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Deteksi Dini jadi Kunci, Kulon Progo Berhasil Ungkap 50 Kasus Narkotika di 2024

Mata Indonesia, Kulon Progo - Polres Kulon Progo berhasil mengungkap 50 kasus penyalahgunaan narkotika selama tahun 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini