MATA INDONESIA, JAKARTA – Memilih menjadi driver ojek online kerap kali dipandang sebelah mata oleh sebagian orang. Apalagi, jika kamu memilih untuk meninggalkan bangku sekolah demi menjadi pengemudi ojek online.
Tapi, apa jadinya jika seorang driver ojol justru bisa mengubah nasibnya menjadi lebih baik? Seperti kisah seorang pria satu ini.
Ceritanya viral setelah diunggah akun Instagram, @dramaojol.id. Pria pemilik akun TikTok, @emhatot itu membagikan kisah dirinya yang sempat putus sekolah dan memilih menjadi ojol.
“Sempet putus sekolah mutusin jadi driver ojol. Didukung temen-temen, sambil ngojol gue ambil (ujian) paket C,” tulisnya.
Pria bernama Hasby itu pun memiliki ide mulia yang mengubah hidupnya. Setelah naik menjadi sopir taksi online, Hasby rela membantu mengantarkan para pasien Covid-19 menuju rumah sakit.
“Sempet liat banyak pasien Covid yang kesulitan dapat transportasi ke rumah sakit, jadi gue dan temen-temen memutuskan untuk sediani jasa antar pasien isoman,” katanya.
Alhasil, aksi mulia Hasby itu direspon oleh pihak perusahaan. Ia pun terpilih sebagai mitra juara dan kini nasibnya berubah 180 derajat.
Hasby bahkan bisa memberikan pemasukan tambahan untuk ibundanya.
Kisah inspiratif Hasby itu membuat netizen bangga. Mereka pun ikut bahagia dengan nasib Hasby saat ini.