Kemenag Yogya Berangkatkan 156 Calon Jemaah Haji ke Tanah Suci

Baca Juga

MATA INDONESIA, YOGYAKARTA – Sebanyak 156 calon jemaah haji dari Kota Yogya akan berangkat ke Tanah Suci pada Juni 2022 mendatang.

Kepala Kantor Kemenag Kota Yogya, Nur Abadi menerangkan ratusan calon jemaah sudah diberikan fasilitas termasuk vaksin sebagai antisipasi penyakit. “Iya, 156 orang kita berangkatkan dari Yogya. Semua sudah diberi vaksin Covid-19 dan juga meningitis. Harapannya ibadah yang mereka jalankan lancar,” ujar Nur, Minggu, 29 Mei 2022.

Ia melanjutkan, untuk pemberangkatan sendiri para calon jemaah akan transit terlebih dahulu di Asrama Haji Donohudan, Boyolali. Pemberangkatan pada tanggal 16 Juni 2022.

“Selanjutnya pada tanggal 17 Juni calon jamaah terbang dari Asrama Haji ke Madinah,” kata dia.

156 calon jemaah haji dari Yogya sudah dipastikan melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH). Nur menjelaskan, para calon jemaah merupakan jemaah yang tertunda keberangkatannya pada 2020 lalu.

Beberapa calon jemaah yang tertunda keberangkatannya pada 2021 ikut dalam kelompok terbang (kloter) di tahun ini. Seluruhnya sudah dalam kondisi sehat dan mendapat fasilitas ibadah haji selama di Madinah dan Mekah.

”Semuanya sudah kami lengkapi. Dan koordinasi dengan berbagai otoritas juga sudah kami konfirmasi. Semoga semua lancar dan kembali juga dengan selamat,” kata dia.

Reporter: M Fauzul Abraar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Target Menang Pilkada, PPP Kota Jogja Gandeng Lima Parpol Bentuk Koalisi Besar

Mata Indonesia, Yogyakarta - DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Jogja telah memulai strategi mereka untuk menghadapi Pilkada 2024 yang akan digelar pada bulan November nanti. PPP berencana untuk membentuk koalisi dengan minimal lima partai untuk memenangkan Pilkada 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini