Zuckerberg Jual Saham Senilai Rp 4,4 Triliun, Facebook Bangkrut Ya?

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Mark Zuckerberg dikabarkan kembali menjual saham Facebook sebesar 1,6 juta lembar pada Agustus 2019 ini.

Dengan penjualan besar tersebut, Zuckerberg mendapat dana segar sebesar 296 juta dolar AS atau setara Rp 4,14 triliun, yang diduga akan digunakan untuk organisasi filantropis.

CEO Facebook itu dikenal gemar menjual sahamnya untuk mendanai organisasi filantropis garapan sang istri Priscilla Chan, yakni Chan Zuckerberg Initiative (CZI). Organisasi ini diketahui bergerak mendanai program sains dan isu sosial.

Sejak awal tahun, Zuckerberg sudah menjual saham dalam jumlah cukup besar, yakni 2,9 juta lembar atau sebesar 526 juta dolar AS, setara Rp 7,36 triliun.

Menurut pengajuan, penjualan saham Zuckerberg adalah bagian dari rencana 10b5-1, aturan yang dibuat oleh Komisi Sekuritas dan Bursa yang memungkinkan petinggi perusahaan publik untuk menjual saham pada periode waktu yang ditentukan.

Walaupun telah menjual sebagian sahamnya, Zuck masih memiliki 375 juta saham Facebook senilai 68 miliar dolar AS. Ia juga masih tercatat sebagai orang terkaya kelima di dunia, berada di bawah Jeff Bezos, Bill Gates, Bernard Arnault, dan Warren Buffett.

 

 

Berita Terbaru

IKN Proyek Strategis Presiden Prabowo Wujudkan Modernisasi Fasilitas Mutakhir

Oleh : Joanna Alexandra Putri )* Presiden Prabowo Subianto memberikan perhatian besar terhadap pembangunan IKN Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini