Waduh, Rusia Akan Akui Pemerintahan Taliban

Baca Juga

MATA INDONESIA, MOSKOW – Rusia mengatakan duta besarnya untuk Afghanistan akan bertemu dengan Taliban di Kabul pada Selasa (17/8). Pembicaraan antara duta besar Moskow, Dmitry Zhirnov dan Taliban akan berpusat pada bagaimana kelompok itu berencana untuk memberikan keamanan bagi kedutaan Rusia di Kabul.

“Duta besar kami berhubungan dengan kepemimpinan Taliban, besok dia akan bertemu dengan koordinator keamanan Taliban,” kata pejabat kementerian luar negeri Zamir Kabulov dalam sebuah wawancara dengan stasiun radio Ekho Moskvy, melansir NDTV, Senin, 16 Agustus 2021.

Taliban menguasai Afghanistan setelah merebut banyak wilayah, seiring dengan ditariknya pasukan AS dan NATO dari negara itu. Hal ini membuat banyak negara berencana mengevakuasi staf kedutaan mereka.

Namun, hal ini tampaknya tidak berlaku untuk Rusia –yang kabarnya tidak memiliki rencana untuk mengevakuasi stafnya. Bukan hanya itu, Moskow bahkan kabarnya mengakui pemerintahan baru Taliban berdasarkan perilaku otoritas baru.

“Kami akan dengan hati-hati melihat seberapa bertanggung jawab mereka mengatur negara dalam waktu dekat. Dan berdasarkan hasil, kepemimpinan Rusia akan menarik kesimpulan yang diperlukan,” kata Kabulov.

Dalam beberapa tahun terakhir, Rusia telah berusaha untuk menjangkau Taliban dan telah beberapa kali menjamu perwakilan Taliban di Moskow, terakhir pada bulan lalu.

Moskow mengawasi dengan cermat potensi limpahan ketidakstabilan ke negara-negara tetangga bekas Soviet di Asia Tengah di mana Rusia mempertahankan pangkalan militernya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Tindak Tegas Produsen Nakal Minyakita

Oleh : Rivka Mayangsari *) Pemerintah menunjukkan sikap tegas dalam menindak para produsen minyak goreng yang tidak bertanggung jawab dan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini