Wabup Ditugaskan Jadi Pemimpin Sementara di Kabupaten Lembata

Baca Juga

MATA INDONESIA, LEWOLEBA – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat menunjuk Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Lembata Thomas Ola Langoday untuk mengisi jabatan Bupati sementara yang ditinggalkan almarhum Eliaser Yentji Sunur. Penugasan itu tertuang dalam surat Gubernur NTT bernomor Pem. 131/I/232/VII/2021, yang ditandatangani langsung oleh Wakil Gubernur, Josef A. Nae Soi.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda NTT, Marius Ardu Jelamu. Ia mengatakan, penunjukkan tersebut dilakukan agar tidak terjadi kekosongan pemerintahan. Dengan demikian, Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, mengeluarkan surat penugasan kepada Wakil Bupati.

“Jika sudah ada surat keputusan dari Kementerian Dalam Negeri, maka surat penugasan Gubernur dicabut,” katanya, Senin 19 Juli 2021.

Sebagai informasi, dalam surat yang dikeluarkan oleh gubernur ada satu poin yang menyebutkan bahwa sehubungan dengan itu agar Wakil Bupati Lembata dapat melaksanakan tugas sehari-hari Bupati Lembata, sambil menunggu proses penetapan Keputusan Menteri Dalam Negeri tentang pemberhentian Bupati Lembata, dan pengangkatan Wakil Bupati Lembata sebagai Bupati Lembata.

Seperti diketahui sebelumnya, Bupati Lembata Eliaser Yentji Sunur meninggal dunia di Rumah Sakit Siloam Kupang, Sabtu 17 Juli 2021 sore. Ia meninggal karena terpapar covid-19 usai pulang dari Jakarta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

TPST Piyungan Ditutup, Gunungkidul jadi Lokasi ‘Selundupan’ Sampah dari Kartamantul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Ditutupnya TPST Piyungan oleh Pemda DIY pada 1 Mei 2024 kemarin membuat operasi pengiriman sampah di tiap wilayah seperti Kota Yogyakarta, Sleman dan Bantul cukup kelimpungan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini