MATA INDONESIA, TURIN – Alvaro Morata mendarat di Turin dan akan menjalani tes medis bersama Juventus. Morata akan dipinjam selama semusim dengan opsi permanen.
Morata tiba di bandar udara Caselle, Selasa 22 September 2020 tengah malam waktu setempat. Pemain 27 tahun itu tetap mendapat sambutan hangat dari beberapa fans Juventus yang menantinya.
Juventus bukan klub asing bagi Morata. Dia pernah berseragam Bianconeri periode 2014-16 ketika dipinjam dari Real Madrid.
Tim besutan Andrea Pirlo dikabarkan menebus Morata senilai 10 juta Euro dengan opsi permanen pada Juni 2021. Untuk memermanenkan statusnya, Juventus harus membayar 45 juta Euro.
Menurut Sky Sport Italia, ada juga klausul khusus dalam kontraknya dimana masa peminjaman Morata bisa diperpanjang satu musim lagi seharga 10 juta Euro dan opsi membeli permanen seharga 35 juta Euro.
Atletico Madrid melepas Morata ke Juventus karena mencapai kesepakatan dengan Barcelona untuk mendapatkan Luis Suarez secara gratis.
Morata sebenarnya bukan pilihan pertama Juventus. Mereka membidik penyerang AS Roma, Edin Dzeko. Tapi, belum ada kepastian karena Roma masih menunggu Arkadiusz Milik meninggalkan Napoli.