MATA INDONESIA, SENTANI – Usai menempuh 5 jam penerbangan, Presiden Joko Widodo(Jokowi) akhirnya mendarat dengan selamat di Bandar Udara Sentani, Kabupaten Jayapura, pukul 16.20 WIT pada Jumat 1 Oktober 2021.
Kehadiran Jokowi disambut secara meriah oleh masyarakat setempat. Mereka menari dan menabuh noken di hadapan Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Melansir laman Setpres, Jokowi ke Papua untuk melakukan kunjungan kerja. Bersama rombongan terbatas, Presiden lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, menggunakan pesawat Kepresidenan Indonesia-1 sekitar pukul 09.20 WIB.
Setibanya di Bandar Udara Sentani, Kabupaten Jayapura, Presiden Jokowi dan rombongan akan bermalam. Kepala negara dijadwalkan membuka Pekan Olahraga Nasional (PON) XX, hingga meresmikan sejumlah infrastruktur di Papua.
Kemudian setelah itu Mantan Wali Kota Solo tersebut dan rombongan langsung menuju hotel untuk bermalam dan melanjutkan agenda kerja esok hari.
Turut menyambut kedatangan Presiden di Bandara Sentani yaitu Pangkogabwilhan III Letjen TNI Jeffry Apoly Rahawarin, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono, Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri, dan Pangkoopsau III Marsda TNI Samsul Rizal, sedangkan Gubernur Papua Lukas Enembe menyambut di Hotel tempat Presiden bermalam.