MATA INDONESIA, JAKARTA – Dihajar ganasnya pandemi Covid-19, produsen kamera Nikon resmi pamit dari Indonesia. Kabar ini disampaikan Nikon melalui akun Instagram resminya, seperti dilihat pada Rabu 21 Oktober 2020.
“Setelah hampir 8 tahun perjalanan Nikon Indonesia, kami informasikan bahwa hari ini tanggal 21 Oktober 2020 adalah hari terakhir Imaging Division PT Nikon Indonesia beroperasi di Indonesia,” tulis Nikon Indonesia.
Meski tutup, Nikon memastikan layanan dan dukungan untuk konsumen tetap berjalan. Selanjutnya, semua penjualan dan servis akan diitegrasikan ke PT Alta Nikindo, selaku distributor resmi.
“Kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas dukungan dan kerjasamanya yang membuat Nikon menjadi salah satu brand fotografi terpercaya di Indonesia.”
Pada Rabu pagi, Nikon mengumumkan penonaktifan kartu dan layanan Nikon Z Privilege Membership mulai 21 Oktober 2020 pukul 23.59 WIB.