Takjub dengan Kemuliaan Almarhum Eril, Khofifah Melayat ke Bandung

Baca Juga

MATA INDONESIA, BANDUNG – Takjub dengan kemuliaan Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril semasa hidupnya, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyempatkan diri melayat ke rumah duka di Gedung Pakuan Jabar. Ia hadir pada Minggu malam 12 Juni 2022.

”Justru saya sedang mencari tahu sesungguhnya ada amalan ibadah apa secara istiqomah oleh ananda Eril,” kata Khofifah di Gedung Pakuan, Kota Bandung.

Amalan istiqamah almarhum Eril, membuahkan hasil kemuliaan tersendiri bagi Eril. ”Teman-teman bisa melihat bahwa kemuliaan yang Allah berikan hari ini, pasti ada amal ibadah yang secara istiqamah oleh ananda Eril,” ujarnya.

Khofifah mengaku, sempat mendengar hal-hal istimewa almarhum Emmeril setiap malam, seperti berbagi kepada warga yang kurang beruntung.

“Dari mereka yang kurang beruntung ini, saya, kita semua harus mengikutinya (amalan Eril semasa hidu),” katanya.

Kata Khofifah, ketegaran, kesabaran dan keikhlasan kedua orang tua Eril menunjukkan kemuliaan yang luar biasa dalam proses pemulangan jenazah Eril. ”Mudah-mudahan kemuliaan yang sudah ada Allah SWT berikan ini memberikan kekuatan dan ketabahan, keikhlasan bagi keluarga,” ujarnya.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini