Super Nekat, Baru Selesai Operasi Marc Marquez Maksa Balapan Lagi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JEREZ – Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez benar-benar nekat. Selasa 21 Juli 2020 baru selesai menjalani operasi lengan kanan yang patah akibat kecelakaan parah di Sirkuit Jerez minggu lalu, namun memaksakan diri ikut seleksi di sirkuit yang sama.

Namun, Kamis 23 Juli 2020 ini dia sedang dalam perjalanan ke Jerez untuk mengikuti tes medis demi mengikuti Balapan Sirkuit Andalusia di tempat yang sama sehingga dia bisa mengikuti latihan bebas atau free pratice mulai Jumat 24 Juli 2020 ini.

Langkah itu jelas sebuah kenekatan yang parah, karena dokter yang mengoperasi lengannya Xavier Mir merekomendasikannya untuk beristirahat.

Paling cepat dia baru bisa balap di Brno, Ceko. Itu pun jika saraf-saraf tangannya menunjukkan kemajuan yang baik.

Akibat terjatuh pada balapan minggu lalu, Marquez mengalami patah pada humerus atau tulang panjang pada lengan yang terletak antara bahu dan siku.

Operasi itu berhasil dan memastikan Marquez tak mengalami kerusakan saraf radial. Saraf radial adalah saraf yang mengontrol otot triseps. Saraf ini juga membantu untuk meluruskan pergelangan tangan dan jari serta bertanggung jawab pada reseptor rangsangan sebagian tangan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini