MINEWS, JAKARTA – Sidang Isbat penentuan 1 Syawal 1440 Hijriyah yang rencananya dilaksanakan sore hari ini Senin 3 Juni 2019 belum lagi dilaksanakan, namun mesin pencari raksasa Google sudah menentukan duluan kapan lebaran dimulai.
‘Mbah Google’, demikian orang Indonesia menjulukinya, sudah menyebut bahwa hari lebaran akan jatuh pada Selasa 4 Juni 2019 sampai Rabu 5 Juni 2019 malam.
Jelas saja penentuan itu mendahului Sidang Isbat yang bahkan belum lagi dimulai. Harusnya, penentuan 1 Syawal 1440 Hijriyah secara pasti diumumkan oleh pemerintah, dalam hal ini Kementerian Agama (Kemenag) melalui Sidang Isbat.
Entah apa dasar Google menyebut 4 Juni 2019 sebagai hari lebaran, bagaimana metodenya dan siapa penentunya, semuanya misterius.
Bahkan, Google juga menentukan tanggal 4 Juni 2019 itu tak sesuai dengan kalender resmi pemerintah yang sudah terbit, yakni 1 Syawal 1440 Hijriyah jatuh pada Rabu 5 Juni 2019.
Hallo Google, adakah jawaban dari misteri penentuan lebaran yang sudah engkau buat sebelum pemerintah menetapkannya secara resmi?