Sebagai Politisi PSI, Faldo Maldini Maju Jadi Calon Bupati Pesisir Selatan dari Partai Demokrat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebagai politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Faldo Maldini justru maju sebagai calon Bupati Pesisir Selatan dari Partai Demokrat.

Hal tersebut dia ungkapkan melalui akun twitternya yang dikutip Rabu 25 Desember 2019. “Hari ini mendaftar di Partai Demokrat untuk mengikuti Pemilihan Bupati Pesisir Selatan. Bismillah!” begitu pernyataan melalui akun @FaldoMaldini.

Bukan hanya mendaftar Faldo juga mengunggah fotonya saat sedang berdiskusi dengan sejumlah pengurus Partai Demokrat cabang Pesisir Selatan.

Faldo kini dipercaya sebagai Ketua DPW PSI Sumatera Barat. Sebelumnya, cukup lama dia bergabung dengan Partai Amanat Nasional.

Dia pindah ke PSI usai Jokowi terpilih kembali sebagai presiden Republik Indonesia beberapa bulan lalu.

Dari foto yang dia unggah, dia mengaku banyak menyerap ilmu soal Pesisir Selatan dari para pengurus Partai Demokrat tersebut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tumbuhkan Cinta Tanah Air, Semangat Satu Darah Indonesia Dinilai Penting

Mata Indonesia, Yogyakarta - Puluhan warga DIY berkumpul di Waduk Sermo untuk menyuarakan cinta tanah air. Acara ini dibuat untuk seluruh anak rantau yang berada di DIY agar lebih cinta akan keberagaman yang ada di NKRI.
- Advertisement -

Baca berita yang ini